Ada Sesuatu Di Workshop Media Pembelajaran Curugkembar 1
Oleh: Iwan Sumantri
Oleh: Iwan Sumantri
Curugkembar, 22 Juli 2020. Tepat pukul 03.00 Guru Ataya di temani sang pengawal setia sang jagoanku Hammam Pratama Putra berangkat memenuhi undangan Workshop Media Pembelajaran Berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi Bagi Guru-guru SMP Negeri 1 Curugkembar, SMPN 4 Curugkembar dan SMPN 2 Cidadap.
Perjalanan yang mengasyikan dan tentunya sangat menantang, baik dalam kondisi cuaca,jalan dan rute. Ada yang membuat hati guru ataya sesuatu sekali, yaitu berkunjung ke tempat yang salah tidak sesuai undangan, Sewsuatu sekali tentunya. Tapi dengan semangat dan keinginan untuk berbagi bersama guru-guru di curugkembar hal tersebut tak menyurutkan untuk tetap hadir dan bisa berbagi bersama rekan-rekan guru yang muda, ceria dan punya semangat untuk berbuat sesuatu melalui TIK di tengah situasi dan kondisi pandemi covid-19.
Para Peserta Workshop Antuasias dalam mengikuti pemberian materi |
Pengawas Pembina Bapak Emboh, S.Pd,M.Pd |
Dengan waktu kurang dari 5 jam sejak dari rumah, Guru Ataya sampai juga di SMPN 1 Curugkembar, yang sudah di tunggu oleh Bapak Pengawas Pembina, Para Kepala Sekolah dari 3 Sekolah yang bergabung dalam satu kegiatan workshop Media Pembelajaran Berbasis TIK.
Kegiatan Workshop di buka oleh Bapak Pengawas Pembina tepat pukul 08.00, dengan beberapa pesan kepada para guru yang masih muda, energik dan ceria untuk selalu memanfaatkan TIK dalam proses pembelajaran di kelas baik secara lurung maupun daring. dengan tetap menjalankan protokol kesehatan masa covid-19.
Guru ataya diberi kesempatan untuk berbagi bersama peserta workshop tentang bagaimana cara membuat blog, menti.com, quizzis.com, pembauatan video pembelajaran dengan SOM, Fastone Capture, Zoom meeting dan pemanfaatan google classroom untuk pembelajaran daring.
Benar-benar ada sesuatu di Workshop Curug kermbar 1 !
(bersambung)
No comments:
Post a Comment